Berbagi Cara, Berbagi Rasa

Berisi tentang cara-cara melakukan sesuatu dengan tips dan triknya.

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Sutra

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Sutra
Pakaian berbahan sutra mungkin pakaian yang sangat disukai kaum wanita. Tampilannya yang mahal dan elegan membuat pakaian berbahan sutra nyaman dan lembut digunakan. Sesuai dengan penampilannya, pakaian berbahan sutra memiliki perawatan yang sedikit berbeda daripada pakaian berbahan lainnya. Khususnya bagi kita sendiri yang ingin mencucinya maka kita harus tahu cara yang benar mencuci pakaian berbahan sutra.

Berikut ini cara mencuci pakaian berbahan sutra yang benar.
  • Masukkan pakaian (tidak dalam kondisi terlipat) ke dalam air hangat yang telah dicampur sabun cair yang lembut selama 5 menit. 
  • Sebaiknya cuci dengan tangan, jangan dimasukkan ke dalam mesin cuci. 
  • Kucek dengan hati-hati bagian yang kotor, usap-usapkan buih secara merata ke seluruh bagian pakaian. 
  • Bilas dalam air bersih 2 atau 3 kali dan jangan diperas. 
  • Gulung pakaian dalam handuk kering dan bersih agar sisa air cucian terserap. 
  • Setrika ketika masih lembab dengan suhu rendah. 
  • Jika tidak disetrika dengan segera, masukkan pakaian ke dalam kantong plastik bening yang bersih dan simpan dalam lemari es, namun tidak boleh lebih dari 1 hari agar tidak berjamur. 
  • Alternatif cara menyimpan lain yaitu pakaian yang masih basah digantung pada gantungan plastik yang kuat. Perlahan ratakan semua jahitan, kancingkan pakaian, rapikan kerah dan mansetnya.
  • Jika telah kering segera setrika pakaian dari bagian dalam, dengan setrika uap pada suhu rendah. 
Bagi Anda yang tak mau repot, sebenarnya paling mudah adalah dengan membawanya pada dry cleaning. Hanya pakaian sutra yang masih baru saja yang sebaiknya dibawa untuk dry cleaning. Setelah beberapa kali dicuci oleh tangan yang ahli, warna dan daya kerutnya sudah terkendali. Selanjutnya Anda bisa mencucinya sendiri. 

Tidak semua sutra dapat kita cuci sendiri dengan baik. Pakaian sutra tanpa corak atau polos dan berwarna terang memang aman kita cuci sendiri. Namun, sutra brocade, berkerut-kerut, bermotif atau berwarna gelap sebaiknya tetap di dry cleaning agar tetap berkualitas baik.

0 Komentar untuk "Cara Mencuci Pakaian Berbahan Sutra"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top