Berbagi Cara, Berbagi Rasa

Berisi tentang cara-cara melakukan sesuatu dengan tips dan triknya.

Cara Sehat Merahkan dan Lembabkan Bibir Dalam 7 Hari

Bagi sebagian besar kaum wanita, memiliki bibir yang sehat, merah dan lembab secara alami dapat meningkatkan kepercayaan diri. Tak hanya itu, bahkan bibir yang merah dan lembab terlihat seksi. 

Namun, tak semua wanita dianugerahi bibir yang merah dan lembab secara alami. Anda yang memiliki bibir gelap atau pucat, saat ini tak perlu khawatir. Karena ada cara yang mudah dan sehat untuk membuat bibir Anda tampak lebih merah dan lembab dalam waktu singkat. 

Cara Sehat Merahkan dan Lembabkan Bibir Dalam 7 Hari

Sebelum memulai, langkah pertama yang harus dilakukan yang menghentikan kebiasaan-kebiasaan yang dapat membuat bibir Anda kering dan tidak sehat. Kebiasaan-kebiasaan yang Anda sengaja ataupun tidak. Beberapa kebiasaan yang harus diubah antara lain :
  • Merokok
  • Kebiasaan merokok dapat membuat bibir hitam karena kandungan asap rokok dan tembakau di dalamnya.
  • Menggigit bibir
  • Kebiasaan menggigit bibir ini justru dapat membuat bibir tampak lebih pucat dan kering. Oleh sebab itu, segera tinggalkan kebiasaan tersebut.
  • Penggunaan lipstik
  • Lipstik memang digunakan untuk mempercantik bibir. Namun, penggunaan dalam waktu yang lama dapat merusak bibir. Selain itu, jangan lupa untuk membersihkan sisa-sia lipstik yang menempel agar bibir tidak kering.
  • Kebutuhan air putih
  • Terbiasa minum air putih dalam jumlah yang cukup tidak hanya baik untuk tubuh namun juga untuk kelembaban bibir. Bibir akan terlihat lembab dan segar.
  • Konsumsi sayur dan buah
  • Sayur dan buah mengandung vitamin dan suplemen alami yang dibutuhkan oleh tubuh. Wanita yang terbiasa mengkonsumsi sayur dan buah tidak hanya baik untuk kesehatan tubuh dan kulit namun juga keindahan bibir dan kelembabannya.
Setelah itu, barulah kita menggunakan beberapa cara sehat untuk memerahkan dan melembabkan bibir dalam 7 hari berikut ini.

1. Buah bit
Buah bit memiliki daging buah berwarna merah sehingga cocok untuk membantu memerahkan bibir. Caranya dengan menghaluskan buah bit dengan blender lalu mengoleskannya pada bibir. Diamkan selama 25 menit lalu cuci dengan air bersih. Lakukan hingga mendapatkan bibir merah yang Anda inginkan. 

2. Alpukat
Haluskan alpukat lalu tetesi dengan 2-4 tetes minyak zaitun. Gunakan untuk mengolesi bibir Anda secara merata. Biarkan selama 5 menit lalu bilas dengan air bersih. 

3. Jeruk Nipis
Jeruk nipis juga dapat menjadi bahan alami untuk memerahkan bibir. Caranya, peras jeruk nipis sebanyak 2-3 sendok makan. Tambahkan sedikit air hangat dan oleskan pada bibir. Diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat. Cara ini bisa dilakukan 1-3 kali dalam sehari.

4. Timun
Timun tidak hanya baik untuk dimakan namun juga baik untuk kelembaban bibir. Caranya, potong timun dalam bentuk kecil lalu tempelkan pada bibir. Diamkan selama 20 menit. Kandungan air dalam buah mentimun akan melembabkan bibir Anda.

5. Madu
Madu terkenal dengan berbagai khasiatnya untuk kesehatan. Menggunakan madu dengan cara mengoleskannya pada bibir 1-2 kali sehari ternyata efektif memerahkan bibir. Bahkan, tak hanya merah namun juga terlihat lembab dari biasanya. 

6. Mentega
Mentega tak hanya membuat masakan menjadi lebih sedap, namun juga mampu memerahkan bibir. Caranya cukup dengan mengoleskannya pada area bibir. 

7. Minyak Zaitun
Minyak zaitun dapat dikombinasikan dengan madu atau gula. Campuran tersebut digunakan dengan mengoleskannya pada bibir. Diamkan beberapa saat sebelum dibilas dengan air bersih. 

8. Minyak Kelapa
Minyak kelapa merupakan lip gloss alami yang dapat Anda buat sendiri. Caranya dengan memanaskan minyak kelapa lalu mengoleskannya pada bibir. Lakukan beberapa kali sehari sesuai kebutuhan agar bibir tetap lembab.

9. Minyak Almond
Minyak almond dapat membuat bibir hitam kembali merah seperti sedia kala. Cara menggunakannya pun cukup mudah. Dengan mengoleskannya pada area bibir. Minyak almond juga dapat melembabkan bibir Anda.

10. Air Mawar
Bunga mawar tidak hanya wangi dan sedap dipandang. Namun juga dapat diaplikasikan untuk memerahkan bibir. Air rendaman bunga mawar dapa menjadi bahan olesan bibir. Setelah dioleskan, biarkan selama 15-20 menit lalu bilas dengan air hangat. 

11. Kunyit
Kunyit ampuh mengembalikan warna bibir dengan cepat. Bubuk kunyit dapat ditambahkan 1 sendok susu untuk dijadikan bahan olesan bibir. Selanjutanya diamkan selama 5 menit, lalu bilas dengan air bersih.

12. Jahe
Jahe juga termasuk rempah yang ampuh untuk mengatasi penyakit. Untuk memerahkan bibir, ambil air perasan jahe lalu campur dengan kuning telur. Konsumsi campuran ini saat sarapan setiap hari. 

13. Daun Ketumbar
Daun ketumbar juga dapat dimanfaatkan untuk memerahkan bibir secara alami. Caranya yaitu dengan menghaluskan 2 lembar daun ketumbar lalu tambahkan dengan sedikit air. Lalu oleskan pada bibir secara merata. Diamkan selama 20 menit, kemudian bersihkan dengan air. 

Bagaiamana cara-cara diatas? Simpel bukan? Yang diperlukan adalah konsistensi dalam menerapkannya. Pilihlah beberapa cara yang Anda anggap paling mudah dilakukan, lalu terapkan setiap hari. Lihat hasilnya dalam 7 hari.

0 Komentar untuk "Cara Sehat Merahkan dan Lembabkan Bibir Dalam 7 Hari"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top